Selamat Datang

Pengikut

materi kelas 8 :Pengaturan Halaman Dokumen (Page Set-Up)

Selasa, 08 Februari 2011




Agar dokumen yang kita kerjakan dapat dicetak sesuai dengan yang kita inginkan, maka mutlak diperlukan pengetahuan tentang tata cara pengaturan dokumen ini. Apa saja yang dapat kita lakukan terhadap pengaturan halaman dokumen ini ?. Untuk menjawabnya, mari kita lakukan sbb;
1. Klik menu File, lalu pilih dan klik menu Page Setup.
2. Tunggu sampai muncul kotak dialog Page Setup seperti gambar dibawah ini;







Untuk melihat efek dari perubahan setting yang kita buat, dapat dilihat pada kotak preview.
Keterangan :
1. Tab Margin, digunakan dalam pengaturan batas halaman, headers, footers dan
    pengaturan pencetakan model buku (cetak bolak balik).
Ø Top, digunakan untuk mengatur batas atas dokumen mulai dari tepi atas kertas.
Ø Bottom, digunakan untuk mengatur batas bawah dokumen mulai dari tepi bawah kertas.
Ø Left, digunakan dalam pengaturan batas kiri dokumen mulai dari tepi kiri kertas.
Ø Right, digunakan untuk pengaturan batas kanan dokumen mulai dari tepi kanan kertas.
Ø Gutter, digunakan untuk memberikan jarak tertentu dari tepi kiri kertas atau tepi atas kertas dengan tujuan untuk memberikan lokasi kosong untuk penjilidan. Pengaturan posisi dari gutter ini kita tentukan pada bagian pilihan Gutter posistion yang menyediakan dua alternatif posisi, yaitu posisi kiri (left) atau atas (top)
Ø Header, digunakan untuk pengaturan posisi dari catatan kepala (header) mulai dari tepi atas kertas.
Ø Footer, digunakan untuk pengaturan posisi dari catatan kaki (footer) mulai dari tepi bawah kertas.
1.   Tab Paper Size, digunakan dalam pengaturan ukuran kertas dan orientasi     pencetakan dokumen. 
Ø Paper size, digunakan untuk mengatur ukuran kertas yang digunakan.
Ø Width, digunakan untuk pengaturan ukuran lebar kertas jika kita memilih option custom size.
Ø Height, sama halnya dengan width, tapi option ini digunakan untuk pengaturan tinggi kertas yang kita miliki.
Ø Tab Orientation, digunakan untuk menetukan arah percetakan halaman. Arah pengaturan halaman dokumen ini terbagi dua, yaitu ;
�� Portrait, adalah metode pengaturan halaman dokumen dengan arah tegak (vertikal), sedangkan
�� Landscape, adalah metode pengaturan halaman dokumen dengan arah melebar (horizontal)
Ø Apply to, digunakan untuk menentukan data jenis pengaturan. Pada option ini terdapat beberapa option lagi sebagai berikut ;
�� Whole document, artinya pengaturan margin berlaku untuk seluruh dokumen.
�� This point forward, artinya pengaturan dokumen ini berlaku mulai dari halaman  
    yang aktif (yaitu pada posisi insertion point) sampai halaman terakhir.



Free Template Blogger collection template Hot Deals BERITA_wongANteng SEO theproperty-developer

0 komentar:

Posting Komentar